Kamera Tembus Pandang, Antara Kontroversi dan Manfaat

Kamera 

        Kamera tembus pandang merupakan suatu kamera yang mempunyai kemampuan untuk menghasilkan foto yang tembus pandang melewati lapisan-lapisan yang tidak terlihat oleh mata luar. Kamera tembus pandang bekerja pada tinta dan bahan sintetis. Pakaian renang, senam, dan sutra yang terbuat dari bahan sintetis merupakan obyek yang paling sering diujicobakan pada kamera tembus pandang. Meskipun demikian, kamera ini tidak dapat bekerja pada bahan nilon, katun, dan jins.

 

            Kamera tembus pandang ini atau yang terkadang disebut dengan kamera x-ray memanfaatkan sinar infra merah  yang dapat menangkap panas dari obyek. Gambar yang dihasilkan menyesuaikan dengan tingkat panas dari obyek. Mengapa foto tembus pandang dapat melihat ke dalam obyek manusia? Hal ini disebabkan oleh tingkat panas tubuh manusia yang melebihi panas pakaian. Dengan memanfaatkan infra merah, kamera tembus pandang dapat bekerja di malam hari sekalipun.

 

            Cara kerja gelombang infra merah ini adalah dengan membelokkan gelombang sesuai dengan syarat yang dapat dilihat oleh mata manusia. Pantulan dari hasil gelombang yang membelok inilah yang menyebabkan kamera tembus pandang dapat menangkap obyek yang ada di balik bahan sintesis ataupun tinta. Penggunaan kamera tembus pandang tidaklah susah dan tidak perlu menyalakan atau mematikan karena tidak ada fungsi tersebut. Cukup memakainya seperti kamera biasa. Yang membedakan hanyalah hasil gambar yang dihasilkan.

 

            Selain menggunakan teknologi infra merah, suatu lembaga riset di Korea telah menemukan suatu teknologi lain untuk penggunaan kamera tembus pandang, yaitu dengan menggunakan gelombang millimeter. Gelombang millimeter memilki panjang gelombang yang lebih panjang dibandingkan dengan gelombang infra merah. Gelombang millimeter tidak memilki dampak buruk bagi kesehatan.

 

            Kamera tembus pandang, yang merupakan kamera dengan perkembangan teknologi tentunya memiliki kelebihan, diantaranya:

1. Berguna bagi penyelidikan dan pengintaian di dunia kemiliteran, sekalipun itu di malam hari.

2. Dapat menembus pandangan dibalik permukaan obyek.

3. Pemeriksaan dokumen.

4. Menarik penggemar fotografi.

 

          Selain berbagai kelebihan tersebut, kamera tembus pandang juga menimbulkan kontroversi karena kecanggihannya. Namun jika dilihat dari sisi teknologi, kekurangan dari kamera tembus pandang ini adalah:

1. Kamera tembus pandang hanya berfungsi pada tinta dan bahan sintetis.

2. Tidak ada tombol untuk mematikan atau menghidupkan fungsi.

3. Menimbulkan kecemasan karena dapat melihat obyek dibalik permukaan.

4. Berbahaya apabila digunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab.

 

            Adanya kamera tembus pandang ini sebagai jawaban atas keinginan manusia untuk ingin tahu lebih. Bila dilihat dari sisi positifnya, kamera tembus pandang memiliki kelebihan dalam hal penyelidikan. Namun, bila dilihat dari sisi negatifnya, kamera tembus pandang juga banyak dimanfaatkan oleh manusia kurang akhlak untuk mencuri obyek yang tidak sepantasnya di foto dengan kamera tembus pandang. Kecanggihan teknologi memang selalu memunculkan dilematis.